Lamandau, 24 Januari 2025 – Madrasah Aliyah Negeri Lamandau kembali menggelar kegiatan “Jumat Beriman” sebagai salah satu bentuk pendidikan karakter yang menekankan pada peningkatan keimanan, ketakwaan, dan kecintaan siswa terhadap Al-Qur’an. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian aktivitas rutin yang dilaksanakan setiap hari Jumat.
Pada pelaksanaan kali ini, Jumat Beriman menghadirkan Ustaz Amiruddin sebagai pengisi tausyiah. Agenda kegiatan diawali dengan tadarus Al-Qur’an dan lantunan sholawat bersama yang diikuti dengan khidmat oleh seluruh siswa dan guru. Ustadz Amiruddin menyampaikan tausyiah tentang kandungan ayat-ayat Al-Qur’an yang relevan dengan kehidupan sehari-hari, menanamkan nilai-nilai keislaman yang mendalam.
Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan sarapan sehat, di mana siswa membawa bekal sehat dari rumah sebagai bagian dari edukasi pola hidup sehat. Selain itu, setiap siswa juga mengumpulkan infaq seikhlasnya. Dana yang terkumpul akan digunakan untuk program “Jumat Berbagi,” yaitu kegiatan sosial yang ditujukan untuk membantu mereka yang membutuhkan.
Kepala MAN Lamandau, Siti Nur Anisa, S.Pd., menyampaikan bahwa Jumat Beriman akan terus dilaksanakan secara rutin setiap bulan. “Kami ingin membentuk generasi yang tidak hanya cerdas secara intelektual, tetapi juga berkarakter baik dan berakhlakul karimah. Melalui kegiatan seperti ini, kami berharap siswa semakin mencintai Al-Qur’an dan memiliki kepedulian sosial yang tinggi,” ujar beliau.
MAN Lamandau terus berkomitmen untuk menghadirkan program-program inovatif yang variatif dalam mendukung pembentukan karakter siswa. Kegiatan ini juga diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi madrasah lain untuk menciptakan generasi muda yang unggul dan berintegritas.