Nanga Bulik, Lamandau – (Humas MAN Lamandau) MAN Lamandau menunjuk 6 siswa-siswi untuk mengikuti seleksi pemilihan inisiator muda Moderasi Beragama Tingkat MA Tahun 2023. Even tersebut diadakan oleh Direktorat KSKK Madrasah Direktorat Jendral Pendistribusian Islam Kementerian Agama RI (17/5/2023).
Menurut keterangan salah seorang guru yang ditunjuk menjadi pembimbing Iis Ariska, S. Pd, even tersebut digelar secara online dan peserta yang akan mengikuti kegiatan juga melakukan pendaftaran dan memberikan berbagai persyaratan secara online.
“Sejauh ini kita telah berupaya membimbing siswi kita yang telah ditetapkan oleh pimpinan madrasah untuk mengikuti seleksi Duta inisiator muda Moderasi Beragama ini. Dipilihnya Nando, Alif, Maya, Reza, Fahrin dan Saparina karena mereka merupakan siswa kita yang memiliki kemampuan dan pemikiran yang representatif terkait tema lomba yakni tentang moderasi beragama,” ucap Iis.
Kepala Madrasah H. Abdul Basir juga membenarkan keikutsertaan siswi keelas XI dalam even Seleksi Duta inisitor muda Moderasi Beragama Tingkat MA Kemenag RI. Ia berharap siswi tersebut mendapat hasil yang baik dalam Seleksi awal nantinya dan dapat melaju sampai ke final.
“Kita selalu menyokong siswa kita dalam berbagai kegiatan. Baik itu di bidang Sains, keagamaan, seni, olah raga, dan berbagai bidang lainnya. Termasuk di bidang moderasi beragama ini. Apalagi saat ini bangsa kita membutuhkan pemikiran yang maju termasuk dalam beragama dan dalam meningkatkan toleransi. Ditambah pula negara kita memiliki keragaman baik dalam budaya, agama maupun tradisi. Untuk itu kegiataan ini sangat bermanfaat bagi generasi muda dalam menyikapi keanekaragaman tersebut,” ucap Basir. (abbas)